Suwarni Igirisa, S.Pd.
Seperti kata pepatah, ada pertemuan maka ada juga perpisahan. Terhitung mulai tanggal 1 November 2021, SMP Negeri 5 Gorontalo kembali melepas salah satu tenaga pendidiknya untuk purnabakti yaitu Suwarni Igirisa, S.Pd. Beliau merupakan guru pengampu mata pelajaran Bahasa Inggris dan juga perwalian untuk kelas IX B. Bertepatan dengan perayaan hari guru, keluarga besar SMP Negeri 5 Gorontalo melaksanakan ramah tamah pelepasan purnabakti untuk beliau. Terima kasih guru ku. Jasamu tak akan lekang oleh waktu.